29 April 2025

Sinar Tani

Media Pertanian Terkini

Beranda » Bank Sampah Bonea, Ubah Sampah Jadi BBM

Bank Sampah Bonea, Ubah Sampah Jadi BBM

Kabupaten Selayar

Sinar Tani, Selayar — Wakil Bupati Kepulauan Selayar, H. Saiful Arif, S.H., meninjau langsung proses inovatif pengolahan sampah menjadi produk bernilai ekonomis di Bank Sampah Bonea, Kelurahan Benteng Utara, Kecamatan Benteng, pada Minggu (12/1).

Didampingi Kepala Dinas Lingkungan Hidup Taufiq Kadir, Sekretaris Dinas Andhy Bahar, dan Direktur Bank Sampah, Wabup turut bertemu dengan para pegawai Dinas Lingkungan Hidup yang terlibat.

Beragam jenis sampah diolah di lokasi tersebut, termasuk sampah plastik (anorganik) yang diubah menjadi paving block serta bahan bakar minyak (BBM) seperti solar, minyak tanah, dan premium. Sementara itu, sampah organik diproses menjadi pupuk kompos padat dan cair.

Kepala Dinas Lingkungan Hidup, Taufiq Kadir, menjelaskan bahwa produk hasil daur ulang ini memiliki kualitas yang sangat baik. Namun, ia menekankan pentingnya legalitas melalui uji laboratorium untuk memastikan keamanan dan kesesuaian produk sebelum digunakan oleh masyarakat.

“Produk yang dihasilkan sangat berkualitas, tetapi hasil uji lab akan menjamin kepercayaan masyarakat terhadap produk ini,” ujar Taufiq.

Taufiq juga mengungkapkan bahwa produk-produk ini direncanakan akan resmi diluncurkan pada peringatan Hari Peduli Sampah Nasional, 21 Februari mendatang.

Wakil Bupati Saiful Arif menyampaikan apresiasinya atas upaya ini. Ia menilai pengolahan sampah tidak hanya memberikan nilai ekonomi, tetapi juga membuka peluang lapangan kerja baru bagi masyarakat.

“Ini pekerjaan mulia. Selain menghasilkan uang, program ini juga menciptakan peluang kerja,” ujar Saiful.

Ia meminta jajaran Dinas Lingkungan Hidup untuk memastikan semua persiapan, mulai dari hasil kajian hingga uji coba produk, dilakukan dengan matang sebelum peluncuran.

“Kita prioritaskan pasar lokal dulu. Pupuk untuk petani, BBM untuk nelayan, dan UMKM,” tambahnya

Reporter : Suriady

tidak boleh di copy ya

error

suka dengan artikel ini