17 Februari 2025

Sinar Tani

Media Pertanian Terkini

Beranda » Impala Agrihorti dan Tara Agrihorti, Varietas Unggulan Baru Balithi Kementan

Impala Agrihorti dan Tara Agrihorti, Varietas Unggulan Baru Balithi Kementan

SINARTANI, Jakarta — Balai Penelitian Tanaman Hias (Balithi) Kementerian Pertanian mendiseminasikan Varietas Unggul Baru (VUB) Tanaman Hias Impatiens.

Varietas Unggul Baru (VUB) tanam hias Impatiens terdiri dari beberapa jenis. Mulai dari Impala Agrihorti yang memiliki ciri Tipe tumbuh tegak, jumlah bunga mekar dalam satu tunas 3 – 5 kuntum, toleran kekeringan dan cekaman suhu tinggi pada siang hari, untuk tanaman taman, adaptasi di dataran tinggi.

Tara Agrihorti memiliki ciri Tipe pertumbuhan tegak, tipe bunga bicolor, jumlah bunga mekar dalam satu tunas 3 – 7 kuntum, toleran kekeringan, untuk tanaman taman, adaptasi di dataran tinggi

Varietas Impatiens lainnya yang dikembangkan Balithi yaitu Impatiens Gincu Agrihorti yang memiliki ciri Tipe pertumbuhan mounding (membentuk kubah), tipe bunga tunggal, jumlah bunga mekar dalam satu waktu 2-4 kuntum/klaster atau 45 – 187 kuntum/tanaman. Toleran kekeringan dan beradaptasi baik di dataran tinggi.

Mojang Timo Agrihorti dengan ciri Tipe pertumbuhan tegak, tipe bunga tunggal, jumlah bunga mekar dalam satu waktu 2-4 kuntum/klaster atau 31 – 115 kuntum/tanaman. Toleran kekeringan dan beradaptasi baik di dataran tinggi.

Sementara untuk Imadata Agrihorti memiliki ciri tipe pertumbuhan tegak, tipe bunga tunggal, jumlah bunga mekar dalam satu waktu 3 – 6 kuntum/klaster, atau 38 – 123 kuntum/tanaman. Kanopi lebar, toleran kekeringan dan beradaptasi baik di dataran tinggi. Indri

 

tidak boleh di copy ya

error

suka dengan artikel ini