21 Maret 2025

Sinar Tani

Media Pertanian Terkini

Beranda » Antisipasi Dampak El Nino, Pemkab Sinjai Salurkan Bantuan Pangan

Antisipasi Dampak El Nino, Pemkab Sinjai Salurkan Bantuan Pangan

Sinar Tani, Sinjai — Pemerintah Kabupaten Sinjai melalui Dinas Ketahanan Pangan memberikan bantuan pangan. Bantuan tersebut diberikan untuk mengatisipasi dampak El Nino yang bisa berpengaruh terhadap daya beli masyarakat.

Bantuan pangan yang diberikan kepada Keluarga Penerima Manfaat (KPM) yang masuk dalam Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS), dilakukan Aula Kantor Kelurahan Samaenre Kecamatan Sinjai Tengah.

Penyaluran bantuan pangan tersebut diserahkan langsung oleh Kepala Dinas Ketahanan Pangan Sinjai, Ir. H. Andi Himawan.

“Jadi tujuan daripada penyerahan bantuan tadi untuk membantu masyarakat dalam rangka mengendalikan inflasi yang juga mengantisipasi dampak kekeringan akibat badai El Nino. Sehingga dengan adanya bantuan pangan pemerintah ini diharapkan masyarakat dapat terbantu,” ujarnya.

Penyaluran yang dilaksanakan tersebut kini memasuki tahap kedua. Dimana kata Himawan, pemberian bantuan pangan ini dilaksanakan sebanyak 3 tahap.

Setiap penyaluran bantuan pangan, KPM menerima bantuan berupa beras sebanyak 10 kilogram (kg).

Pada saat penyaluran bantuan berlangsung di Sinjai Tengah, turut hadir Camat Sinjai Tengah A. Syahrul Paesa, Lurah Samaenre Baso Bintang, dan warga yang menerima bantuan.

Reporter : Suriady

tidak boleh di copy ya

error

suka dengan artikel ini